STRATEGI COPING STRES UNTUK ANAK BROKEN HOME PASCA PERCERAIAN KEDUA ORANG TUANYA DI DAERAH KAB. KARAWANG
DOI:
https://doi.org/10.31102/alulum.9.3.2022.252-266Kata Kunci:
Strategi, Coping, anak, broken homeAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi coping stres untuk anak broken home pasca perceraian kedua orang tuanya. Penelitian ini berjenis kualitatif. Penelitian ini menceritakan tentang latar belakang kehidupan subjek adapun Informan berjumlah 3orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa subjek mengalami perubahan pada tingkah laku, emosi, dan fisik hal itu dikarenakan oleh stres yang dialaminya. Adapun beberapa faktor yang mempengaruhi subjek untuk menjalani coping stres yaitu kesehatan fisik, keyakinan yang positif, keterampilan menyelesaikan masalah, keterampilan sosial, dukungan sosial, begitu pun materi. Penelitian ini bersifat kualitatif. Metode pengumpulan data menggunakan observasi dan wawancara. Hasil penelitian ini adalah bahwa subjek sudah bisa mulai membuka diri terhadap lingkungan dan bisa lebih dewasa dalam menyikapi masalah
